Pelantikan Panitera Tagor Payungan, S.h. Pengadilan Negeri Ponorogo


Pelantikan Panitera Pengadilan Negeri Ponorogo

pan12

Pelaksanaan Sumpah dan Pelantikan Panitera Pengadilan Negeri Ponorogo Kelas IB. Panitera Pengadilan Negeri Ponorogo, Bapak Tagor Payungan, S.H. yang merupakan Panitera Pengadilan Siak Sri Indrapura, Riau, resmi dilantik oleh Plt. Ketua, Bapak Wiyanto, S.H., M.H. pada Senin, 8 November 2021.

Pelantikan dilaksanakan di Ruang Sidang Cakra Pengadilan Negeri Ponorogo Kelas IB serta dihadiri oleh seluruh Hakim, Sekretaris, Panitera Muda, Kepala Sub. Bagian serta seluruh Pegawai pengadilan Negeri Ponorogo. Pelaksanaan Pelantikan berlangsung khidmat dan secara kekeluargaan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan keterkaitannya dengan masih adanya pandemi Covid-19.

 pan2

pan4

pan10